Tutup Tahun, Kwarcab Semarang Renovasi RTLH Kasiyati

SEMARANG, Mediajateng.net – Menutup rangkaian kegiatan tahun 2019, Pramuka Kwartir Cabang Semarang melakukan renovasi rumah tidak layak huni (RTLH), Selasa (24/12). Yang jadi sasaran adalah rumah Kasiyati, wali murid Anggota Pramuka Siaga Gudep Plalangan 02, Gunungpati.

Proses pengerjaan rumah yang terletak di Dusun Terwidi, Kelurahan Plalangan, Kecamatan Gunungpati itu telah dilakukan selama beberapa Minggu oleh masyarakat dibantu dengan pengurus Kwarcab Semarang. K.Ringsung, perwakilan Kwarcab Kota Semarang mengatakan renovasi RTLH tersebut dilakukan sebagai salah satu bentuk pengabdian Pramuka kepada masyarakat.

“Ini kan meningkatkan kepedulian kita semua dan menunjukkan bahwa Pramuka semestinya memang hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat,” katanya.

Setelah selesai pengerjaan, Selasa (24/12) kemarin telah diserahkan kunci rumah secara simbolik. Selain pengurus Kwarcab Semarang, tetangga-tetangga Kasiyati juga turut nyengkuyung acara tersebut. Selain itu hadir pula, Muspika Plalangan Gunungpati, Korsatpen Kec.Gunungpati dan anggota Pramuka Kwarran Gunungpati.

“Memang kami sengaja melibatkan masyarakat. Kami ingin stigma positif kepada Pramuka terus meningkat sampai masyarakat mengatakan bahwa Pramuka memang dibutuhkan,” katanya.

Biaya renovasi tersebut seluruh seluruhnya ditanggung oleh Kwarcab hasil dari iuran anggota. Ringsung berharap kegiatan tersebut bisa berlangsung setiap tahun agar menanamkan kepedulian anggota Pramuka pada persoalan sosial kemasyarakatan.

“Penginnya ya bukan hanya satu rumah saja yang direnovasi dalam satu tahun. Makanya tahun depan kami ingin menggandeng berbagai pihak untuk turut serta,” katanya.