Caleg Di Kota Semarang Ini Rajin Ajak Warga Berpola Hidup Sehat

SEMARANG, mediajateng.net, – Untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dalam rangka mengenalkan visi misi, banyak cara dilakukan oleh para kader partai yang maju dalam pemilihan legislatif (Pileg) 2019. Seperti yang dilakukan Doni Sahroni, salah satu caleg Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang rutin menggelar senam pagi bersama warga sejak dirinya mencalonkan diri.

Terlihat puluhan warga RT01/RW06 yang didominasi emak-emak di Kelurahan Gebangsari, Kecamatan Genuk sudah berkumpul sejak pagi di salah satu rumah warga, Minggu (27/1) . Mereka bersiap mengikuti senam pagi.

Menurut Doni Sahroni, semangat para peserta terlihat bergelora saat senam baru dimulai. Ditambah iringan musik dan gerakan dari instruktur menambah kekompakan para warga dalam menggerakkan badan.

“Senam pagi bersama tidak hanya untuk menjaga kesehatan, namun juga bagian dari ajang pengenalan ke masyarakat. Tidak usah banyak orang, cukup tingkat RT dan RW saja. Senam pagi bersama warga ini rutin dilakukan agar kesadaran terbiasa hidup sehat makin tergugah,” katanya.

Doni berharap, acara yang digelar setiap minggu ini juga mampu mengedukasi warga terhadap politik agar bisa memilih wakil rakyat yang peduli dan mampu menyerap aspirasi masyarakat.

“Harapan ke depan masyarakat lebih mengenal calon wakil rakyat dengan visi misinya yang bagus dan bisa memperjuangkan nasib rakyat,” ujarnya.

Caleg DPRD Kota Semarang Daerah Pemilihan Wilayah Genuk, Pedurungan dan Gayamsari ini menambahkan, acara makin meriah karena diwarnai dengan canda tawa dan usai senam pagi dilanjut dengan ramah tamah dengan warga.

“Menyapa warga dengan ramah tamah ini sangat bermanfaat. Selain mengajak senam warga, informasi pola hidup sehat lainnya juga saya sampaikan seperti mengajak warga memperhatikan lingkungan sekitar,” bebernya.

Menurutnya, saat ini di Kota Semarang sedang terjadi musim hujan sehingga perlu dilakukan antisipasi penyebaran penyakit dengan cara membersihkan selokan sekitar rumah dan rajin menguras bak mandi. (ot/mj)