Pasar Rakyat, Dongkrak UMKM ‘Naik Kelas’

Semarang, Mediajateng.net, – Pasar Rakyat yang digelar setiap minggu pagi di sepanjang Jalan Kalimas Barat, Semarang Utara, mendapat antusias tinggi dari warga sekitar. Selain mereka membeli makan dan minuman, banyak juga para pengunjung memanfaatkan area Pasar Rakyat untuk kegiatan jalan santai sambil melihat aneka lapak pedagang yang menjual berbagai macam produk UMKM.

Kegiatan Pasar Rakyat itu sendiri merupakan inisiatif dari Ormas Pemuda Pancasila (PP) Ranting Panggung Lor, Semarang Utara. Hingga memasuki minggu ketiga, sudah ada 157 stan pedagang dari UMKM yang terfasilitasi untuk memasarkan produk dagangan mereka.

Pasar Rakyat ini pun menjadi alternatif masyarakat untuk berbelanja. Mulai dari produk kreatif seperti baju, celana, sepatu, perlengkapan dapur, produk-produk kerajinan tangan, hingga beraneka ragam kuliner tersedia di Pasar Rakyat tersebut.

Menurut Ketua Pemuda Pancasila (PP) Ranting Panggung Lor PAC Semarang Utara, Suharto, kehadiran Pasar Rakyat selain untuk hiburan masyarakat di setiap minggu pagi, juga sekaligus untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya untuk warga kelurahan Panggung Lor.

“Pasar Rakyat sudah tiga minggu berjalan, animo masyarakat semakin tinggi. Ini salah satu bentuk dari kegiatan Ormas PP Panggung Lor, yang bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, sekaligus untuk menciptakan lapangan pekerjaan. Khan yang tidak memiliki pekerjaan dengan adanya pasar ini, mereka dapat berjualan,” katanya didampingi para pengurus ranting saat ditemui Posko Pasar Rakyat, Minggu (8/3).

Lebih lanjut, Suharto mengungkapkan, bahwa pihaknya juga menggandeng beberapa Organisasi Masyarakat (Ormas) lain untuk ikut serta meramaikan Pasar Rakyat tersebut.

“Dari ormas lain kami gandeng, tujuannya Semarang Utara aman dan guyub. Saat ini sudah ada 157 lapak, dan yang masih dalam antrian ada 60 pedagang. Artinya kegiatan ini diminati oleh masyarakat sekitar,” tambahnya.

Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat Semarang Utara, Bambang Raya Saputra, SE., MBA mengapresiasi kegiatan Pasar Rakyat tersebut. Menurutnya, dengan adanya kegiatan ini masyarakat Panggung Lor tidak perlu jauh-jauh ke pusat kota untuk menikmati CFD Minggu pagi.

“Kami apreasisi teman-teman Ormas dapat menggelar kegiatan ini. Salah satu bentuk pemberdayaan para UMKM untuk dapat berkembang, karena berawal dari bejualan dengan skala kecil lambat laun dapat semakin besar. Artinya pelaku UMKM bisa ‘naik kelas’ karena terfasilitasi sebuah kegiatan pemasaran produk seperti di Pasar Rakyat ini,” kata Bambang Raya yang juga mantan Ketua LPMK periode 2011 – 2015 ini.

Lebih lanjut, Bambang Raya juga mengungkapkan, selain dapat membantu pedagang untuk memiliki tempat, juga dapat membantu warga. Hal ini mengingat, keberadaan Pasar Rakyat tersebut juga memiliki nilai rekreasi.

“Warga bisa jalan-jalan sembari menikmati kuliner yang dijual disini. Tugas dari PP ini bagaimana ini dapat terus rutin digelar dan dapat di kembangkan,” tambahnya. (ot/mj)