Kereta Api Masih Jadi Primadona Angkutan Mudik Lebaran 2016

SEMARANG, Mediajateng.net – Diperkirakan moda transportasi kereta api masih menjadi primadona angkutan mudik lebaran 2016 ini. Pengguna moda transportasi kereta api pada mudik lebaran 2016 ini dprediksi meningkat 5,5 persen. Menyikapi peningkatan tersebut, PT KAI telah melakukan beberapa antisipasi.
Sampai 31 Mei lalu, tercatat 1.188.145 seat atau tempat duduk pada KA reguler dan tambahan jarak jauh dan menengah telah terjual. Padahal pihak PT KAI menyiapkan 2.692.756 tempat duduk untuk angkutan lebaran tahun 2016 ini.
Direktur Utama PT KAI, Edi Sukomoro mengungkapkan, tahun ini pihaknya memerkirakan 5.387.538 orang bakal memanfaatkan kereta api. “Ini mengalami peningkatan dari prediksi nasional pada tahun lalu yang mencapai 5.106.994 penumpang,” ungkap Edi Sukomoro kepada Mediajateng.net, kemarin.
Selain itu, pihaknya juga melakukan prediksi penumpang kereta api per hari. “Tahun lalu sekira 214.048 per hari, kemungkinan tahun ini mengalami peningkatan yang mencapai 220.762 orang per hari,” kata dia.
Edi Sukomoro juga mengungkapkan, untuk mengantisipasi kenaikan penumpang yang terjadi, PT. KAI telah menyediakan 334 perjalanan KA reguler yang terdiri dari KA jarak jauh, menengah dan lokal dan 38 ka tambahan. “Mayoritas seat yang telah terjual terdapat pada KA-KA dengan keberangkatan tanggal favorit yakni pada 29 Juni – 5 Juli 2016 dan arus balik 9Juli – 13 Juli 2016 mendatang.”
Sementara untuk wilayah Daop 4 Semarang, pada tahun lalu tecatat 371.091 pemudik yang menggunakan KA. Prediksi untuk tahun ini akan naik 6 persen menjadi 393.335 penupang. “Penumpang tersebut paling banyak dari kelas Ekonomi, yakni KA Kaligung, Tawang Jaya, Kerta Jaya dan Menoreh,” jelas Asisten Humas PT Daop 4 Semarang, Erfan Adriansyah.
Ia menjelaskan, tahun lalu tercatat ada sekitar 171.387 pemudik uyang menggunakan KA jarak jauh. Sementara untuk tahun ini diprediksi mengalami kenaikan 177.559 penumpang. ” Untuk KA jarak dekat dan lokal tahun lalu diangka 147.569 pemudik, sedangkan untuk tahun ini prediksinya naik menjadi 161.060 penumpang,” ungkapnya. (MJ-069)

Comments are closed.