Pendidikan

Ini Jawara di Acara Kebangsaan USM

×

Ini Jawara di Acara Kebangsaan USM

Sebarkan artikel ini

SEMARANG, Mediajateng.net – Badan Legislatif Mahasiswa Universitas Semarang kembali mengadakan Event Akbar pada tanggal 23 Mei 2016 yakni GEBYAR LEGISLATIF,
Event yang sejak tahun lalu mulai diadakan ini mengusung tema yang berbeda yaitu “Kebangsaan”. Event ini bertujuan untuk menarik minat para siswa-siswi SMA/SMK/sederajat yang nantinya berminat menuntut ilmu di Universitas Semarang. Acara yang digelar selama pagi hingga sore hari terdapat kompetisi, yaitu LCC (Lomba Cerdas Cermat), dan Seminar.
Acara yang digawangi oleh Alik Sugeng Hartanto selaku ketua panitia dan juga kawan-kawan Orma dan UKM universitas semaranng. Diselenggarakan di Auditorium Ir. Widjatmoko Universitas Semarang. Acara ini diikuti oleh SMAN 1 Ngawen Kabupaten Blora (10 Team), SMAN 13 Semarang Kota Semarang (2 Team), SMAN 1 Grobogan Kabupaten Grobogan (3 Team), MA Nuril Huda Kabupaten Grobogan (3 Team), SMKN 7 Semarang Kota Semarang (3 Team), SMK N 2 salatiga kota salatiga (1 Team).
Sistem Penyisihan LCC-nya menggunakan sistem penilaian individu dan nilai tiap individu di akumulasi semua sebagai nilai team/kelompok. Ada 3 dewan juri yang mengawal jalannya lomba yaitu : Dr. Muhhammad Junaidi,S.H.I ,MH (Dosen Fakultas Hukum Universitas Semarang) , Endah Pujiastuti,S.H ,M.H (Kepala Jurusan Hukum Universitas Semarang), FeriFernandes, S.H. (Komisi Yudisial Wilayah Jawa Tengah) .
Acara ini di buka oleh wakil rektor III Iswoyo,S.Pt ,M.P. menyampaikan bahwa kesempatan yang baik sekali untuk para pemuda khususnya para siswa siswi yang telah ikut serta. “Kejadian dan isu-isu yang saat ini tersebar di masyarakat bisa di cegah dengan nilai nilai nasionalisme” ungkapnya.
Kemudian di lanjut Seminar Dr. Muhhammad Junaidi,S.H.I ,MH (Dosen Fakultas Hukum Universitas Semarang) , FeriFernandes, S.H. (Komisi Yudisial Wilayah Jawa Tengah). Dan juwanto (Ketua Badan Legislatif Mahasiswa USM). Peserta yang mengikuti seminar sebanyak 150 orang yang berasal dari tamu undangan, peserta LCC dan mahasiswa umum.
Juara harapan diraih oleh SMK N 7 Semarang (juara harapan 1), SMA N 1 Grobogan (juara harapan 2), MA Nuril Huda (juara harapan 3).
Dan pada juara umum diraih oleh SMK N 7 Semarang (juara 1), SMA N 1 Grobogan (juara 2), SMA N 1 Ngawen kabupaten Blora (juara 3). juara yel-yel terbaik di raih oleh SMA N 1 Ngawen kabupaten Blora. “Acara ini sangat bagus dan menarik, harapannya semoga acara seperti ini bisa bertahan dan berkembang supaya jiwa nasionalisme selalu tumbuh” ungkap salah satu peserta seminar. (MJ-016)