Menurut keterangan Kanit Laka Lantas Satlantas Polrestabes Semarang AKP Sugito mengatakan, Bus Garuda Mas yang berjalan dari arah timur hendak menuju ke barat tidak mengetahui kalau seseorang menyeberang dari arah utara ke selatan.
“Diduga sopir Bus kurang waspada melihat arah depan dan tidak mengutamakan pejalan kaki sehingga tidak mengetahui kalau korban Juarno menyebrang. Tewas ditempat karena terlindas.
Peristiwa kecelakaan tersebut sempat membuat arus lalu lintas tersendat lantaran banyak kendaraan bermotor berhenti untuk menonton. Petugas Satlantas Polrestabes Semarang yang mendapat laporan langsung mengamankan dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP)
Sementra petugas masih mencari identitas lengkap Juarno sedangkan Sopir Bus Garuda Mas diamankan oleh Petugas.
” Sopir bus yang menabrak Juarno langsung kita tangkap dan dilakukan pemeriksaan, Pungkas Sugito. ( MJ-303)