SEMARANG, Mediajateng.net – Jelang Hari Raya Idul Adha 1437 H, ketersediaan daging sapi dan kambing di Jawa Tengah mengalami surplus.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengungkapkan ketersediaan daging dan ternak sapi di Jawa Tengah menjelang Idul Adha 1437 H terjamin. Per September, tercatat jumlah daging dan ternak sapi di Jawa Tengah mencapai 7.435 ton. “Daging sapi dan ternak sapi sampai dengan bulan September ini perkiraan ketersediaan 7.435 ton. Itu setara dengan 38.130 ekor,” terang Ganjar dalam Dialog Interaktif Mas Ganjar Menyapa di Rumah Dinas Puri Gedeh, Selasa (6/9).
Ganjar menambahkan, ketersediaan tersebut cukup untuk memenuhi kebutuhan daging sapi dan ternak sapi sejumlah 6.449 ton. “Ada 38.130 ekor yang dibutuhkan 33.075 ekor. Artinya surplus 986 ton. Itu setara dengan 5.055 ekor,” tambahnya.
Sama halnya dengan daging dan ternak sapi, ketersediaan daging dan ternak kambing di Jawa Tengah juga mengalami surplus. Ganjar menjelaskan, ketersediaan daging kambing hingga bulan ini mencapai 2.835 ton atau setara dengan 177.230 ekor. Sementara itu, kebutuhan daging kambing yang akan dipenuhi setara dengan 170.956 ekor. “Sehingga surplus kita menjadi 100an ton atau 6.275 ekor,” bebernya.
Sementara itu, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Jawa Tengah Ir Agus Wariyanto SIP MM menegaskan, pihaknya sudah mengadakan pengecekan kesehatan ternak dengan dinas terkait di tingkat kabupaten/kota. Agus mengaku, pihaknya juga bekerjasama dengan perguruan tinggi saat pengecekan tersebut berlangsung. “H-14 kita berikan obat cacing. Karena ternak banyak mengonsumsi rumput lapangan. Rumput lapangan itu banyak telur-telur cacing yang mungkin ikut termakan,” jelasnya. (MJ-017)
Ganjar: Idul Adha, Persediaan Daging Sapi dan Kambing di Jateng Surplus
