Ditinggal Sopir, Truck Muat Kardus Terbakar

Semarang,mediajateng.net-Sebuah Truck bermuatan kardus selasa dinihari sekira pukul 02.30 terbakar di Jalan Raya majapahit no 82 atau tepat di depan toko serabi notokusuman. Belum diketahui penyebab kebakaran lantaran sopir truck saat kejadian tidak berada ditempat.

Menurut keteangan Suratmin pegawai serabi Notokusuman saat dimintai keterangan menuturkan bahwa Truck bernomor Polisi
K-1531 WB terparkir sejak sore. Saksi sempat melihat sopir sedang makan tak jauh dari truck naas itu.

” sejak jam 5 sore truck itu mogok depan toko. Waktu itu sopirnya sempat menaruh ranting pohon dibelakang bak truck, abis itu saya kurang tau sopir dimana,”Ujar Suratmin saat dikonfirmasi wartawan mediajateng.net.

Petugas dari polsek Gayamsari yang datang di lokasi terlihat masih melakukan penyelidikan terkait pemilik truk kepada sejumlah saksi. Muatan kardus yang tumpah di jalan raya juga langsung dibersihkan oleh beberapa petugas kebersihan. (MJ-303)

Comments are closed.